TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Ayub 3:20-23

Konteks
3:20 Mengapa terang diberikan kepada yang bersusah-susah, dan hidup kepada yang pedih hati; z  3:21 yang menantikan maut, yang tak kunjung tiba, a  yang mengejarnya lebih dari pada menggali harta b  terpendam; 3:22 yang bersukaria dan bersorak-sorai dan senang, bila mereka menemukan kubur; c  3:23 kepada orang laki-laki yang jalannya tersembunyi, d  yang dikepung e  Allah?

Ayub 6:8-9

Konteks
6:8 Ah, kiranya terkabul permintaanku dan Allah memberi apa yang kuharapkan! e  6:9 Kiranya Allah berkenan meremukkan f  aku, kiranya Ia melepaskan tangan-Nya dan menghabisi g  nyawaku!

Ayub 5:15-16

Konteks
5:15 Tetapi Ia menyelamatkan orang-orang miskin l  dari kedahsyatan mulut mereka, dan dari tangan orang yang kuat. m  5:16 Demikianlah ada harapan bagi orang kecil, n  dan kecurangan tutup mulut. o 

Ayub 5:20

Konteks
5:20 Pada masa kelaparan w  engkau dibebaskan-Nya dari maut, dan pada masa perang dari kuasa pedang. x 

Ayub 9:21

Konteks
9:21 Aku tidak bersalah! j  Aku tidak pedulikan diriku, k  aku tidak hiraukan hidupku! l 

Ayub 14:13

Konteks
14:13 Ah, kiranya Engkau menyembunyikan aku di dalam dunia x  orang mati, melindungi aku, sampai murka-Mu surut; y  dan menetapkan waktu bagiku, kemudian mengingat z  aku a  pula!

Bilangan 11:15

Konteks
11:15 Jika Engkau berlaku demikian kepadaku, sebaiknya Engkau membunuh v  aku saja, w  jika aku mendapat kasih karunia di mata-Mu, supaya aku tidak harus melihat celakaku."

Bilangan 11:1

Konteks
Api TUHAN
11:1 Pada suatu kali bangsa itu bersungut-sungut 1  w  di hadapan TUHAN tentang nasib buruk mereka, dan ketika TUHAN x  mendengarnya bangkitlah y  murka-Nya, kemudian menyalalah api TUHAN di antara mereka z  dan merajalela a  di tepi tempat perkemahan.

Kisah Para Rasul 19:4

Konteks
19:4 Kata Paulus: "Baptisan Yohanes f  adalah pembaptisan orang yang telah bertobat, dan ia berkata kepada orang banyak, bahwa mereka harus percaya kepada Dia yang datang kemudian dari padanya, yaitu Yesus. g "

Yunus 4:3

Konteks
4:3 Jadi sekarang, ya TUHAN, cabutlah kiranya nyawaku, p  karena lebih baik aku mati 2  q  dari pada hidup. r "

Yunus 4:8

Konteks
4:8 Segera sesudah matahari terbit, maka atas penentuan Allah bertiuplah angin timur yang panas terik, sehingga sinar matahari menyakiti kepala Yunus, lalu rebahlah ia lesu dan berharap supaya mati, v  katanya: "Lebih baiklah aku mati dari pada hidup."
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[11:1]  1 Full Life : BANGSA ITU BERSUNGUT-SUNGUT.

Nas : Bil 11:1

Setelah mengadakan perjalanan selama tiga hari saja (Bil 10:33), bangsa itu mulai bersungut-sungut karena keadaannya kurang menyenangkan.

  1. 1) Betapa cepatnya mereka melupakan pembebasan mereka dari perbudakan dan perbuatan-perbuatan besar Allah bagi mereka. Mereka tidak bersedia mempercayai Allah dan menyerahkan hidup serta masa depan mereka kepada-Nya. Hal inilah yang mendatangkan murka dan hukuman Allah atas mereka.
  2. 2) Sebagai orang percaya PB kita tidak boleh sekali-kali berhenti bersyukur atas korban kematian Kristus bagi kita, pembebasan kita dari dosa, dan persediaan Allah yang baik hati untuk pimpinan dan berkat dalam kehidupan kita.

[4:3]  2 Full Life : LEBIH BAIK AKU MATI.

Nas : Yun 4:3

Yunus demikian kecewa dan bingung secara emosi sehingga ia lebih suka mati saja. Ia merasa Allah telah memusuhi dirinya dan bangsanya dengan menyelamatkan Niniwe.



TIP #19: Centang "Pencarian Tepat" pada Pencarian Universal untuk pencarian teks alkitab tanpa keluarga katanya. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA